Cara Membuat Facebook Baru, Mudah dan Cepat 2014 | DASAR PROGRAMER

Cara Membuat Facebook Baru, Mudah dan Cepat 2014

Buat Akun Facebook Baru dengan mudah dan cepat itu bukan hal yang susah, dimana disini saya akan mengajarkan Anda bagaimana Cara Membuat Facebook secara praktis, bahkan kurang dari 5 Menit, Anda sudah selesai bikin akun Facebook.

Hal membuat seorang pemula menjadi bingung ketika hendak buat facebook adalah pengisian dan tentunya lagkah-langkahnya dalam membuatnya, bukan begitu ? nah mulai sekarang Anda tidak perlu khawatir akan kedua hal tersebut, karena disini saya akan membimbing Anda langkah demi langkah untuk membuat akun facebook.

Ohya ,disini saya akan membagi tutorial ini menjadi tiga bagian :

  • Cara Membuat Facebook
  • Cara Update Status Facebook
  • Cara Cari Teman di Facebook

Satu hal yang perlu Anda catat disini adalah, cara membuat facebook yang akan saya bagikan ini murni dari pengalaman saya membuat facebook beberapa hari yang lalu. Baik tanpa perlu berlama-lama, langsu saja cek cara membuat facebook dibawah ini.


Cara Membuat Facebook


Untuk membuat akun facebook baru, hal yang perlu kita persiapkan pertama kali adalah, email, dan saya anggap Anda semua disini sudah memiliki email, baik yang dibuat dari yahoo maupun google.

  1. Silahkan kunjungi facebook.com

    Cara Membuat Facebook

    Masukkan nama depan, nama belakang, password, usia, jenis kelamin dan email., lalu klik tombol Sign Up.

  2. Cari teman

    Selanjutnya silahkan Anda cari teman dengan cara memasukkan email di kolom pencarian.

  3. Isi informasi profil

    Isi data diri Anda, yang meliputi pekerjaan Anda, atau jika masih sekolah silahkan masukkan asal atau nama sekolah Anda. Di tahap ini Anda juga bisa menambahkan teman-teman facebook baru.

  4. Tambahkan foto profil

    Ini adalah tahap terpenting, dimana Anda ditawari facebook untuk mengupload foto selfie atau foto yang ada diri Anda unutk nantinya dijadikan foto profil. Jika sudah upload klik simpan dan lanjutkan.

  5. Konfrimasi email Anda

    Cara mengkonfirmasi email di facebook sejujurnya cukup mudah, karena kita hanya perlu membuka email yang tadi kita daftarkan facebook di awal, selanjutnya tinggal klik link yang ada di falam pesan yang dikirim oleh facebook.

Selamat sekarang, akun facebook berhasil dibuat dan dikonfirmasi masih banyak tugas yang harus kita lakukan, jadi jangan berhenti sampai disini.


Cara Update Status Facebook


Cara menulis atau mengupdate status di Facebook ini jauh lebih mudah ketimbang nulis di buku catatan Anda, ya karena kita tinggal ketikkan sesuatu di kotak status facebook lalu klik Enter, dan daptlah uang dari sang raja.

Perhatikan gambar dibawah ini :

Cara Update Status Facebook

Pada textarea atau kotak status tersebut, silahkan Anda ketikkan informasi yang bermanfaat (boleh copas) selanjutnya And aklik tombol Post.


Cara Cari Teman di Facebook


Mencari teman di Facebook itu juga tidak terlalu susah, karen cara ini nyaris sama dengan cara update status yang saya sebutkan diatas, meskipun ada sedikit bedanya yaitu pada kolom pengetikkan. Dimana jika update statu maka ngetiknya di kolom status namun jika cari teman ngetiknya di search bar.

Cara Cari Teman di Facebook

Diatas (yang saya kotak.i) adalah gambar search bar facebook, disitu bisa Anda tuliskan nama teman Anda dan lanjut dengan klik Enter, maka lihat satu per satu mana dari foto tersebut yang benr-benar seorang teman Anda, karena jangan kaget kalau yang keluar ada banyak sekali nama dari teman Anda.

Bagimana ? tidak ada 5 menit sudah berhasil menerapkan Cara Membuat Facebook diatas kan ? atau mungkin sudah dikaruiani anak ?

Itu saja dari saya, selamat mencoba membuat facebook.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di dasarprogrammer.blogspot.com

0 komentar:

Posting Komentar